Catatan dari Kajian Teh Haneen Akira - Baperan

"sifat walinya Allah, mereka ga takut. laa khauf."

"semua orang punya hati, tapi ga semua orang hatinya hidup."

"ketika kita menghargai alquran, Allah hargai kita.
ketika kita memuliakan alquran, Allah muliakan kita.
ketika kita menjaga diri dengan ayat-ayat alquran, Allah yang jaga kita.
kalau kita melupakan alquran, lihat saja bagaimana alquran melupakan kita.
ketika kita abaikan alquran, boleh dicoba bagaimana rasanya Allah mengabaikan kehidupan kita."

"barangsiapa yang berpaling dari dzikrurabbi (alquran), maka ia akan memiliki kehidupan yang sangat sempit. barangsiapa yang berpaling dzikrurrahman (Allah), isi hatinya cuma baper/perih/pedih."

"karena yang disini (hati), butuh alquran.
yang disini (hati) bisa tumbuh, bisa segar, bisa menemukan habitatnya dengan alquran.
yang mengerti keagungan alquran maka ga akan pernah meninggalkan alquran.
yang mengerti manfaat, keberkahan, kebaikan alquran, maka ia tidak akan pernah tinggalkan alquran."

"kalo kita meninggalkan alquran, kita akan seperti ikan yang dipisahkan dari airnya."

- quotes dari kajian Teh Haneen Akira

**

memanglah, kalau Allah sudah mengizinkan kita pernah merasakan manisnya alquran. merasakan nyamannya tilawah, merasakan tenangnya hari-hari saat lisan kita akrab dengan alquran, maka saat gelombang ujian datang dan mengancam hubungan kita dengan alquran, sekuat tenaga kita akan berusaha meraih kembali romantisme dengan alquran.

ya Rabb, tidak ada kemudahan selain apa-apa yang Engkau mudahkan.. kembalikanlah kami pada alquran, tuntun kami dalam keistiqamahan..








Comments

Popular posts from this blog

Persiapan IELTS Tanpa Preparation Class

Jalan-jalan Turki day 1: Ephesus!

Catatan Toilet Training Asiyah