Posts

Showing posts from October, 2015

Tentang Merantau

Image
Katanya, ada dua kemungkinan bagi orang yang merantau ke luar negeri. Pertama, ia makin dekat dengan Tuhannya. Boleh jadi karena menyadari bahwa ia hanya butiran debu di luasnya dunia. Kedua, jadi makin menjadi-jadi, mencoba aneka hal baru, baik yang boleh maupun terlarang dalam agama. Ah dunia, pandai sekali menipu mata. Atas nama toleransi, prinsip hidup dilonggarkan. Atas nama berbaur, benar-salah menjadi lebur. Semoga kita menjadi yang pertama. Karena semestinya, semakin banyak kita melihat dunia semakin merunduk kita kepada-Nya. Wallahu'alam. ..catatan kecil untuk diriku, dan mereka yang aku sayangi, karena Allah..

Your Day; Asiyah Rania

Image
Gothenburg, Swedia. 19 Oktober 2014, 40 Weeks. Hari itu hari Minggu, kami (saya, mas suami, dan mama) kerja bakti bebersih rumah. Demi melancarkan persalinan, saya pun ngepel seluruh rumah ala inem. Sejauh ini belum ada tanda-tanda persalinan yang muncul, selain sakit pinggang yang rutin datang sejak minggu ke tiga puluh delapan. Hari ini bertepatan dengan bertambahnya usia saya menjadi 22 tahun. Yap, HPL jatuh di hari ulang tahun saya. Tapi sepertinya anak bayi ingin punya tanggal ulang tahunnya sendiri :) Mama datang seminggu sebelum due date Jalan santai menikmati suasana autumn 20 Oktober 2014, 40 Weeks 1 day. Olahraga ringan di gym ball rutin dilakukan tiap saat, hitung-hitung pengganti duduk di kursi. Yoga juga masih rutin dilakukan. Sorenya saya dan mama jalan-jalan di sekitaran kompleks apartemen. Tetap belum ada tanda-tanda persalinan akan terjadi dalam waktu dekat. Nak, lihatlah, kami sangat menantikan kehadiranmu.. Keluarlah saat kamu siap ya.. Di se...